Selama 22 tahun, Alfamart hadir di tengah-tengah Anda dengan memberikan penawaran harga produk yang terbaik. Untuk merayakan anniversary yang ke-22 ini, Alfamart hadir dengan bukti kasih untuk para konsumen setianya. Salah satu promo terbaik dan terbaru dari Alfamart adalah promo Caper. Promo Caper merupakan promo cashback member Alfamart. Di dalam promo ini, Anda bisa mendapatkan kesempatan memperoleh voucher cashback untuk kegiatan belanja berbagai produk sponsor yang ada di minimarket ini. Untuk lebih jelasnya, simak ulasan lengkap berikut ini.
Tentang Promo Caper Alfamart
Tertarik untuk mengikuti promo Caper dari Alfamart? Perlu diketahui bahwa promo ini menawarkan voucher cashback Alfamart hingga mencapai 10%. Voucher ini akan diberikan bagi Anda yang berbelanja berbagai produk sponsor yang ada di Alfamart. Voucher cashback yang akan Anda terima pun bergantung dari jumlah transaksi yang dilakukan. Untuk pembelian produk senilai lebih dari sama dengan Rp 75.000 hingga Rp 149.000 akan memperoleh voucher cashback maksimal sebesar Rp 5.000. Sedangkan pembelian lebih dari sama dengan Rp 150.000 akan mendapatkan voucher cashback maksimal sebesar Rp 15.000.
Voucher Cashback tersebut terletak di bagian ekor struk belanja. Voucher cashback tersebut dapat ditukar di transaksi selanjutnya untuk pembelian minimal Rp 35.000. Voucher tersebut tak berlaku bagi pembelian produk susu bayi di bawah 1 tahun, gula pasir, minyak goreng, serta pulsa atau paket internet. Periode promo ini berlaku selama tanggal 1 November – 15 Desember 2021. Anda juga bisa mendapatkan voucher cashback ini dengan berbelanja secara online di Alfagift. Namun, penukaran voucher cashback lewat belanja di aplikasi hanya bisa dilakukan lewat aplikasi yang sama. Begitupula bagi Anda yang mendapatkan voucher cashback dengan berbelanja langsung ke gerai Alfamart. Maka, voucher cashback tersebut juga hanya bisa ditukar di gerai Alfamart saja.
Dapat Untung Caper Lebih Banyak lewat Promo Gopay
Ingin mendapatkan keuntungan promo Caper yang lebih banyak? Anda bisa melakukan pembayaran transaksi dengan menggunakan Go-Pay. Go-Pay merupakan aplikasi dompet digital dari Go-Jek yang mempermudah proses pembayaran. Dengan menggunakan Go-Pay, Anda juga bisa melakukan transaksi non tunai atau cashless di Alfamart. Ta hanya memberikan kemudahan dalam pembayaran tanpa uang tunai, Go-Pay juga bisa Anda gunakan untuk memperoleh voucher cashback selama promo Caper digelar di Alfamart. Kejutan cashback ini bisa didapatkan hingga mencapai nilai Rp 200.000. Perlu diperhatikan bahwa kuota voucher cashback dari Gopay ini sangat terbatas. Sehingga, sebaiknya Anda segera berbelanja di Alfamart dengan menggunakan Go-Pay untuk mengklaim reward voucher cashback ini.
Belanja Online Semakin Seru dengan Alfagift
Seperti yang Anda ketahui, layanan promo Caper ini bisa Anda nikmati lewat layanan Alfagift. Anda bisa mengunduh aplikasi tersebut dengan nyaman lewat Google Play atau Play Store. Salah satu fitur andalan yang dimiliki oleh Alfagift adalah kemudahan dalam berbelanja produk Alfamart secara online. Anda bisa memilih berbagai produk yang dijual di Alfamart lewat aplikasi tersebut dengan sangat mudah.
Aplikasi Alfagift ini juga menyediakan layanan pengiriman produk yang dikirimkan oleh kurir Alfamart ke rumah Anda. Biaya ongkos kirim bisa berbeda-beda, tergantung dari jauh-tidaknya rumah Anda dari gerai Alfamart terdekat. Untuk mendapatkan free ongkir, Anda bisa berbelanja dengan nominal tertentu lewat aplikasi ini.
Dapatkan kenikmatan belanja online dengan promo Caper di Alfamart. Ada banyak sekali penawaran diskon serta promo yang menanti Anda. Jangan lupa, download aplikasi Alfagift dan miliki kartu member untuk mendapatkan kenikmatan belanja yang maksimal.
Comment here