Alfamart merupakan minimarket dengan jumlah gerai terbesar di Indonesia. Gerai Alfamart tersebar di seluruh Indonesia, sehingga memudahkan Anda untuk membeli berbagai macam produk untuk kebutuhan hidup sehari-hari. Perkembangan Alfamart yang begitu pesat tentunya tidak terlepas dari andil para konsumen yang setia berbelanja di minimarket tersebut. Tak heran, Alfamart dikenal sangatlah memanjakan para pelanggan yang terdaftar sebagai member. Salah satu buktinya adalah penawaran promo member dari Alfamart. Di bulan Februari tahun 2021 ini, berikut adalah berbagai penawaran untuk member terbaik yang dapat Anda ikuti:
Belanja Dapat Poin Member
Salah satu promo member Februari 2021 adalah promo belanja dapat poin. Selama periode promo 1 – 15 Februari 2021, Anda memperoleh kesempatan untuk berbelanja sekaligus mengumpulkan poin member. Promo ini berlaku untuk pemegang kartu member Alfamart berlogo Ponta. Poin member akan ditambahkan ke dalam kartu membership Alfamart Anda untuk pembelian produk susu anak dan ibu hamil yang terdaftar sebagai sponsor. Untuk pembelian susu bubuk anak Procal S – 26 varian rasa Vanilla kemasan 700 gram, Anda akan mendapatkan bonus sebesar 5000 poin. Anda juga bisa memperoleh 5000 poin untuk pembelian susu Pediasure kemasan kaleng 400 gram varian Madu dan Vanilla.
Untuk pembelian 2 susu bubuk Bebelac 3 atau 4 varian Madu atau Vanilla kemasan kotak 400 gram dapat Anda beli untuk memperoleh bonus 3000 poin. Selain produk susu, Anda juga bisa memperoleh poin sebanyak 1000 poin untuk pembelian 2 botol Pocari Sweat kemasan 500 ml.
Promo Hematku
Promo member terbaru lainnya yang hadir di bulan Februari adalah Promo Hematku. Selama promo ini berlangsung, Anda dapat memperoleh keuntungan diskon bonus dengan menggunakan kartu member Alfamart. Promo ini berlaku untuk produk susu dan kebutuhan sehari-hari yang dijual di Alfamart. Salah satunya, adalah produk susu ibu hamil Anmum Materna varian cokelat kemasan box 200 gram dan 400 gram. Produk susu ini bisa Anda peroleh dengan harga masing-masing sekitar Rp 38.900 dan Rp 74.900 saja. Tidak hanya susu untuk ibu hamil saja. Anda juga bisa membeli produk susu Anlene Actifit kemasan box 250 gram seharga Rp 28.900. Bagi Anda yang perlu untuk membeli susu anak-anak dapat membeli produk susu bubuk Boneeto kemasan kotak 350 gram seharga Rp 39.000. Sedangkan, untuk pembelian susu instan Frisian Flag varian rasa cokelat kemasan 800 gram, Anda dapat memperoleh potongan harga Rp 2.000.
Promo Kumpulkan Poin Star
Penawaran promo untuk member Alfamart yang lainnya adalah promo kumpulkan star. Promo ini berlaku mulai periode tanggal 1 Januari hingga 31 Maret 2021. Bagi Anda yang membeli produk 1 AQUA galon refill akan memperoleh poin 1 star. Akumulasi poin star yang Anda peroleh bisa ditukar dengan berbagai hadiah langsung. Mulai dari produk sembako, seperti minyak goreng, beras, dan gula, hingga emas murni seberat 5 gram.
Perolehan poin star juga bisa Anda peroleh dengan berbelanja produk susu Nestle Batita atau Datita. Untuk pembelian produk susu varian apapun minimal sebesar Rp 20.000, Anda akan mendapatkan 1 poin star. Semakin banyak poin star yang didapatkan, Anda bisa menukarkannya dengan berbagai macam hadiah langsung. Mulai dari voucher belanja, sabun mandi, deterjen, hingga tissue merek Alfamart.
Demikianlah rangkaian promo member dari Alfamart. Untuk mendapatkan semua keistimewaan belanja ini, Anda hanya perlu mendaftar menjadi member Alfamart. Cara mendaftar keanggotaan Alfamart ini sangatlah mudah dan gratis. Anda hanya perlu datang ke kasir Alfamart untuk membuat kartu member. Daftar sekarang juga untuk mendapatkan berbagai kemudahan belanja dari Alfamart.
Comment here